Deskripsi Tanaman Jagung Manis (Zea Mays Sp.) Yang Potensial

Deskripsi Tanaman Jagung Manis. Pop corn, jagung manis bakar merupakan salah satu dari sekian banyak hasil dari produksi jagung, yang di konsumsi dalam kondisi masih muda atau sudah tua. Tanaman jagung atau dalam bahasa ilmiahnya  disebut dengan Zea mays ssp. merupakan satu dari sekian banyak tanaman semusin yang masuk dalam kelompok biji-bijian. Biji jagung menjadi hasil pangan dengan kandungan karbohidrat tertinggi sehingga menjadi pangan terpenting di hampir seluruh bagian dunia, setelah produk biji gandum, biji padi, biji kedelai, dan kacang kacangan. Sebagian besar penduduk indonesia juga menjadikan jagung sebagai makanan pokok selain padi dan singkong. Tanaman jagung memiliki begitu banyak manfaat mulai dari daun dan batangnya di gunakan sebagai pakan ternak, hingga biji jagungnya.

Budidaya Jagung Manis, Varietas Jagung Hibrida Terbaru

Varietas Jagung Tahan Penyakit Bulai 

Morfologi Jagung Manis

Deskripsi budidaya tanaman jagung manis bonanza memiliki rasa manis saat digigit, rasa manis tersebut timbul disebabkan karena tanaman ini memiliki beberapa gen resesif yang berfungsi untuk menghambat proses terjadinya perubahan bentuk gula atau glukosa menjadi pati atau tepung dan semakin lama menjadi mengeras. Semakin kuat gen resesif pada jagung tersebut, akan menyebabkan tanaman jagung manis menjadi 4 - 8 kali lipat lebih manis di bandingkan dengan tanaman jagung pipil yang digunakan sebagai pakan seperti, bisi-18, pioneer P27, dan NK 22. Terdapat 8 Gen resesif pada tanaman jagung manis yang di kembangkan antar lain 
  • Amylose-extender1 (ae1) terdapat pada kromosom 5
  • Gen brittle 1 (bt1) terdapat pada kromosom 5
  • Gen brittle 2 (bt2) terdapat pada kromosom nomer 4
  • Gen sugary 1 (su1) terdapat pada kromosom 4 
  • Gen dull 1 (du10 terdapat pada kromosom 10
  • Sugary enhancer 1(se10 terdapat pada kromosom 2C, waxy 1 (wx1) pada kromosom 9 
  • Gen shrunken (sh2) yang terdapat pada kromosom 3.

Akar

Radius akar tanamn jagung berkisar 100 cm dengan kedalaman 75 cm.Dari akar mahkota (crown root) akan tumbuh akar leteral (akar serabut), dan dari akar serabut ini terdapat ribuan bulu akar.

Batang

Tanaman janung adalah  tanan bertipe ruas antara 10-40 ruas, dan bukan tipe tanaman bercabang, yang terkadang muncul adalah bakal buah. Pajang dan dianeter  batang tergantung dari masing masing jenis dan varietas jagungnya.
Daun

Daun jagung terdiri atas pelepah daun dan helai daun, sedangkan kedudukan daun ini disebut dengan distik (dua jenis daun tunggal yang keluar dalam kedudukan berselang). Helaian daun dicirikan  memanjang dengan ujung meruncing, dan pelepah daun berselang-seling. Antar pelepah daun di batasi oleh spicula yang berguna untuk menghalangi masuknya air hujan atau embun ke dalam pelepah. Daunnya berkisar 10 – 20 helai tiap tanaman. Epidermis daun bagian atas biasanya berambut halus. Kemiringan helai daun sangat bervariasi antar genotif satu dengan lainnya dan kedudukan daun berkisar mulai dari hampir datar sampai pada keadaan tegak.

Bunga

Tanaman jagung merupakan tanaman monoceous, akan tetapi letak bunga jantan dan bunga betina terpisah. Letak bunga jantan berada pada malai di bagian atas, sedangkan bunga betine terletak pada tongkol bagian pertengahan tanaman dari tinggi tanaman tersebut. Pada malai atau bunga jantan terdapat serbuk sari yang mudah diterbangkan oleh angin dalam jumlah yang sangat banyak berkisar antara 250 juta tepung serbuk sari. Serbuk sari yang terbawa angin akan menyerbuk kedalam rambut yang terdapat pada tongkol. Karena letak keduanya terpisah, maka penyerbukan ini sering disebut dengan penyerbukan silang.

Tongkol

Tongkol dan biji jagung terbungkus oleh daun pembungkus yang memiliki kandungan endosperm yang bervariasi, tergantung pada jenisnya. Biji jagung tersusun dalam barisan yang melekat secabra lurus antara 8-20 baris dan terbagi atas 3 bagian yaitu kulit biji (seed coat), endosperm dan embrio. 

Panen Jagung Manis

Jenis Jagung Genjah, Mutiara, dan Gigi Kuda 

Biji

Biji jagung bertipe keping tunggal, berderet rapi pada tongkolnya. Dalam satu batang tanaman jagung biasanya hanya akan jadi satu saja tongkolnya, Terkadang juga ada yang dua akan tetapi sangat jarang. Dalam satu tongkol terdapat 10 hingga 14 deret atau larik biji jagung yang bila kita hitung terdiri dari sekitar 200-400 butir biji.

Deskripsi Jagung Manis Varietas Super Sweet

Jagung manis super sweet merupakan varietas sintetik yang tempat produksinya berasal dari daerah  Chia Tai Seed Co,Ltd. Thailand kemudian diperkenalkan di Indonesia lewat pengujian dan pengembangkan cukup ketat dibawah pengawasan oleh PT BISI Indonesia. Berikut ini detail keterangan jagung manis varietas super sweet.


Golongan : bersari bebas
Umur : 65 Hst
keluar rambut : Rata-rata 54 HST di dataran rendah, dan 74 HST di daratan tinggi
Panen segar : Rata-rata 72 HST di daratan rendah, dan 107 HST di daratan tinggi
Batang : sedang, tegap dan seragam
Warna batang : hijau
Tinggi tanaman : 200 cm
Keragaman : agak seragam
Daun : sedang agak terkulai
Warna daun : hijau gelap
Bentuk malai : besar, terkulai
Warna sekam : hijau pucat
Warna anther : kuning pucat
Warna rambut : kuning
Perakaran : baik
Kerebahan : tahan rebah
Ukuran tongkol : medium
Tinggi tongkol : 112 cm
Kelobot : menutup biji dengan baik
Warna biji : kuning
Baris biji : lurus dengan rapat
Potensi hasil: 14,8 ton/ha berkelobot , 11,3 ton/ha tanpa kelobot
Jumlah baris/tongkol: 14 - 16 baris
Rata-rata hasil: 12,7 ton/ha berkelobot , 9,7 ton/ha tanpa kelobot
Ketahanan penyakit: tahan terhadap karat daun, toleran terhadap bulai
Daerah adaptasi: beradaptasi baik di dataran rendah maupun didaran tinggi

Berikut ini Deskripsi Tanaman Jagung Manis yang dapat kami bagikan, semoga memberikan manfaat bagi kalian, terima kasih telah berkunjung.

0 Response to "Deskripsi Tanaman Jagung Manis (Zea Mays Sp.) Yang Potensial"

Posting Komentar